Saturday, May 5, 2012

Peta SPL

Pada praktikum perkuliahan Survey Tanah dan Evaluasi Lahan baru saja, tepatnya kemarin telah dilaksanakan filedwork ke-3. Sebelumnya sudah melaksanakan filedwork yang pertama di kebun Ngijo, Kepuharjo dan fieldwok 3 di Desa Sumbergondo, Kecamatan Bumiaji, Kota Batu.Filedwork 3 ini pelaksanaannya sama seperti fieldwork yang kedua dimana kita akan melakukan survey tanah di daerah yang sudah ditentukan. Fieldwork yang dilakukan berisi kegiatan pengamatan fisiografi di daerah titik pengamatan, penggalian dan identifikasi profil tanah dan pegamilan contoh tanah diberbagai titik dengan SPL yang berbeda kemudian dilakukan evaluasi lahan.

Modal awal untuk bisa melakukan semua itu adalah peta SPL. Peta SPL (Satuan Penggunaan Lahan) dibuat dengan melakukan overlay (penampalan) peta landform dan peta penggunaan lahan. Peta SPL sebagai unit terkecil dalam survey Tanah.

Sesuai dengan keputusan asisten praktikum, pada fiedwork 3 ini praktikan disuruh membuat peta SPL sendiri. Tentunya ada praktikum tutorial pembuatan peta SPl terlebih dulu oleh asisten agar praktikan paham dan bisa membuat peta sendiri dengan program pemetaan, sekalian belajar dan nambah wawasan tentag pemetaan tanah, maklum pada masih awan dengan pembuatan peta tanah :-D . Masih pada tahap belajar :-D

Setelah bersusah payah membuat peta sendiri, mulai dari digitasi data spasial, digitasi data atribut, sampe overlay peta, akhirnya bisa selesai juga petanya. Inilah modal awal yang saya buat dengan teman-teman kelompok.


1 comments:

may leave some comments or suggestions.